Anak IT Perlu Self Development?

(Sumber: pexels.com)

Pengembangan diri (self development) merupakan hal yang penting bagi semua orang, termasuk bagi mereka yang bergerak di sektor Teknologi Informasi (IT). Teknologi informasi memang menjadi kunci utama bagi seseorang agar mampu beradaptasi dengan perubahan zaman, tetapi kemampuan tersebut tidak serta merta menjamin bahwa orang tersebut memiliki kualitas pengembangan diri yang baik. 

Pengembangan diri merupakan suatu proses kompleks dan berkelanjutan. Ini tidak hanya melibatkan pembelajaran hal-hal baru, tetapi juga tentang memahami diri sendiri, mengembangkan potensi, dan meningkatkan kualitas hidup. Orang-orang yang memiliki kualitas pengembangan diri yang baik akan lebih siap dalam menghadapi tantangan di masa depan. Mereka akan mampu berpikir kritis, memecahkan masalah, dan bekerja sama secara efektif.

Apa itu Self Development?

Self development (pengembangan diri) merupakan upaya pengembangan diri, berupa potensi, persepsi dan kemampuan dalam diri, atau menjalani kegiatan pengembangan diri agar selalu relevan dengan perubahan waktu sehingga membentuk pola pikir positif yang mampu memaksimalkan segala macam sumber daya yang dimiliki sebagai peningkatan kualitas diri. Tujuannya adalah agar seseorang dapat menjadi versi terbaik dari dirinya sendiri. Self development adalah investasi jangka panjang yang akan memberikan hasil yang luar biasa. Oleh karena itu, penting bagi setiap orang untuk terus mengembangkan diri, baik secara individu maupun profesional.

Manfaat Self Development

Ketika kita mencoba untuk fokus melakukan pengembangan diri maka akan ada banyak manfaat yang bisa kita dapat, diantaranya:

  • Know Yourself Better

Dengan melakukan self development, seseorang bisa mulai meningkatkan self awareness dan mengenali diri lebih baik dari sebelumnya. Setelah hal itu tercapai, orang tersebut bisa melihat sifat atau karakter yang ada di dirinya yang bisa ditingkatkan atau diperbaiki.

  • Mental Health Stability

Dengan self development, seseorang akan mempunyai banyak perspektif yang bisa berdampak pada bagaimana respon terhadap sesuatu. Sehingga seseorang itu dapat mengontrol emosi dan pikirannya dengan baik. Jika seseorang bisa memegang kendali atas segala respon dari dirinya, kemungkinan untuk merasa stress atau cemas yang berlebihan akan berkurang, sehingga kondisi mental health akan bisa menjadi lebih baik.

  • Level Up Confidence

Seseorang akan terlihat versi dirinya yang lebih baik atau bahkan terbaik. Point of view seseorang terhadap dirinya akan otomatis berubah dan bisa mulai menyadari value sebagai seorang manusia. Hal inilah yang nantinya akan membuatnya bisa menjadi lebih percaya diri.

  • Improve Relationship

Dengan pemahaman diri dan kepercayaan diri yang baik, kualitas diri juga akan menjadi lebih baik dan otomatis dapat membuat hubungan dengan orang lain mempunyai vibes yang positif. Mulai dari hubungan dengan keluarga, pasangan, teman sampai dengan kolega juga bisa meningkat keharmonisannya. 

Strategi Meningkatkan Self Development

Membuat strategi pengembangan diri sangat penting dilakukan oleh setiap orang. Pasalnya, secara tidak langsung ini akan memberi kita rasa kendali serta motivasi terkait hal-hal apa saja yang ingin dicapai di masa depan, bahkan bagaimana cara mendapatkannya. Berikut enam hal yang harus dilakukan: 

  • Upgrade Spirituality 

Salah satu aspek penting dalam self development adalah spiritualitas. Spiritualitas bukan hanya tentang agama, tetapi juga tentang hubungan dengan diri sendiri, orang lain, dan alam. Dengan meningkatkan spiritualitas, dapat membantu meningkatkan fokus, konsentrasi, dan menjadi pribadi yang lebih berpendirian. Beberapa cara untuk meningkatkan spiritualitas adalah dengan meditasi, doa, bersyukur, berbagi, dan menjalani hidup dengan penuh kesadaran.

  • Implement Digital Literacy 

Di era digital seperti sekarang, kita perlu memiliki keterampilan untuk mengakses, memahami, dan menggunakan informasi dari berbagai sumber digital. Literasi digital adalah kemampuan untuk melakukan hal-hal tersebut. Dengan menerapkan literasi digital, kita dapat melatih kemampuan belajar mandiri, dan keterampilan dasar untuk mempelajari IT. Beberapa cara untuk mengaplikasikan literasi digital adalah dengan membaca artikel online, menonton video tutorial, mengikuti kursus online, dan berpartisipasi dalam forum diskusi. Selain itu, etika digital juga perlu diterapkan, bagaimana cara kita menggunakan teknologi secara bijak, bertanggung jawab, dan kritis, menghormati hak dan kewajiban orang lain, dan menghargai perbedaan.

  • Mengikuti IT Skills Training 

Sebagai seseorang yang belajar maupun bekerja di bidang IT, tentunya belajar IT sudah menjadi “makanan sehari-hari”. Hal yang perlu diingat adalah teknologi informasi terus berkembang dan menawarkan banyak peluang karir. Untuk dapat bersaing di pasar kerja, kita perlu memiliki keterampilan IT yang relevan dan terkini. Salah satu cara untuk melatih keterampilan IT adalah dengan mengikuti IT skills training. IT skills training adalah program pelatihan yang diselenggarakan oleh para ahli di bidang IT yang dapat membantu kita mempelajari konsep, teknik, dan alat-alat IT. 

  • Bergabung dengan IT Skills Community 

Belajar IT tidak cukup hanya dengan mengikuti IT skills training. Kita juga perlu berinteraksi dengan orang-orang yang memiliki minat dan tujuan yang sama di bidang IT. Dengan bergabung dengan komunitas IT, kita dapat menambah pengetahuan dan meningkatkan keterampilan. Di dalam komunitas, kita bisa menjumpai praktisi, pelajar, dan pengajar IT yang saling berbagi informasi, pengalaman, dan saran. Beberapa contoh IT skills community adalah Stack Overflow, GitHub, dan Codecademy.

  • Membuat Portofolio Karya 

Setelah kita memiliki keterampilan IT yang cukup, kita perlu mengembangkan dan menunjukkan kepada dunia apa yang kita bisa lakukan. Dengan membuat portofolio karya, kita dapat memamerkan karya-karya di bidang IT yang telah kita buat. Portofolio karya bisa saja berupa kumpulan dokumen, gambar, video, atau website yang menampilkan hasil kerja kita di bidang IT. 

  • Ikut Magang/Freelance about IT Projects

Langkah terakhir dalam self development di bidang IT adalah dengan menerapkan keterampilan IT yang kita miliki dalam proyek-proyek nyata. Dengan ikut magang atau freelance mengenai proyek IT, kita dapat memanfaatkan keterampilan IT untuk mengembangkan keterampilan dan pengalaman tambahan. Magang atau freelance adalah kesempatan kerja yang bersifat sementara atau fleksibel di bidang IT yang dapat memberikan kita kesempatan untuk belajar dari orang-orang yang lebih berpengalaman, menyelesaikan masalah nyata, dan mendapatkan penghasilan.

Dari sekian banyak rekomendasi yang telah diberikan mengenai strategi meningkatkan self development, kita juga harus terbuka atas kritikan yang diberikan orang lain dan mau untuk mendengarkannya. Dengan kita menjadi lebih terbuka, kita bisa sadar akan hal-hal tentang diri kita yang ternyata tidak bisa kita ketahui dan hanya bisa didapat setelah mendengarkan kritik atau saran pendapat orang lain. Kita juga bisa untuk selalu belajar mengenai hal-hal baru agar dapat meningkatkan kemampuan yang kita miliki. Dengan begitu, otomatis kemampuan kita akan ter-upgrade dan proses self development kita akan lebih maju selangkah.

Penulis : Muhammad Ahdaf Amali

Editor : Yudhistira Azhar Haryono Putra, Melatie Raghyl Putri

Sumber Referensi :

https://www.seleksa.id/blog/seleksa/anak-it-perlu-self-development

https://www.idntimes.com/life/inspiration/mutia-zahra-4/strategi-investasi-untuk-pengembangan-diri-c1c2?page=all

https://danacita.co.id/blog/manfaat-self-development-untuk-mahasiswa/

https://kumparan.com/amar-aditia/mengembangkan-potensi-diri-mahasiswa-di-era-teknologi-dan-digitalisasi-1yMKg6unCRK/full