Buat Aplikasi Lebih Seru dengan Gamification dan Micro-Interactions

Menjaga interaksi dan retensi pelanggan adalah tantangan utama bagi pengembang aplikasi. Salah satu cara efektif untuk mengatasinya adalah dengan menggunakan gamification dan micro-interactions. Kedua konsep ini dapat meningkatkan kepuasan dan loyalitas pelanggan melalui pengalaman pengguna yang lebih menarik. Gamification melibatkan elemen permainan dalam aplikasi untuk memotivasi dan melibatkan pengguna. Contohnya seperti point dan lencana, leaderboard, tantangan dan misi, serta progress bar. Pengguna mendapatkan poin saat menggunakan fitur tertentu dalam aplikasi. Point ini dapat dikumpulkan untuk mencapai level tertentu atau ditukar dengan reward. Dengan menampilkan peringkat pengguna berdasarkan capaian yang telah diraih, dapat mendorong pengguna untuk lebih sering menggunakan aplikasi. Tantangan dan misi khusus dapat membuat pengguna lebih terlibat, sementara progress bar memberikan perasaan pencapaian dan mendorong pengguna untuk terus melanjutkan aktivitas mereka.

Gambar : Ilustrasi Penggunaan Gamification

Micro-interactions adalah interaksi kecil dalam aplikasi yang meningkatkan pengalaman pengguna. Beberapa contoh dari micro-interactions seperti feedback visual dan audio, transisi animasi, indikator status, dan konfirmasi aksi. Feedback visual atau audio berbentuk seperti efek suara atau animasi saat tugas selesai, micro-interactions ini tentunya dapat meningkatkan pengalaman pengguna. Selain itu, animasi yang halus saat berpindah antar halaman atau membuka fitur tertentu membuat aplikasi terasa lebih responsif. Indikator status memberikan informasi tentang proses yang sedang berlangsung, sementara konfirmasi aksi membantu mencegah kesalahan dan memberikan kepastian kepada pengguna.

Menggabungkan gamification dan micro-interactions menciptakan pengalaman pengguna yang lebih holistik dan menyenangkan. Tentunya terdapat langkah-langkah yang harus diperhatikan, pertama dan yang paling utama tentunya menentukan tujuan pengguna dalam aplikasi dan memberikan pencapaian yang dapat mereka raih melalui gamification. Lalu gunakan micro-interactions untuk memberikan umpan balik saat mereka mencapai tujuan tersebut. Desain antarmuka yang responsif dengan animasi dan efek suara akan membuat pengguna merasa lebih terlibat. Pantau interaksi pengguna dengan aplikasi dan sesuaikan elemen gamification dan micro-interactions sesuai kebutuhan. Lakukan iterasi dan perbaikan terus-menerus untuk memastikan pengalaman pengguna tetap optimal.

Gambar : Urutan tahta di GoClub beserta urutan benefit yang didapatkan di setiap tahta

Sebagai contoh, Gojek meluncurkan GoClub, sebuah program loyalitas yang menggunakan elemen gamification dan micro-interactions. GoClub memiliki empat tingkatan keanggotaan yakni Warga, Bos, Juragan, dan Anak Sultan. Pelanggan memulai dari peringkat Warga dengan bonus 20 XP (Experience Points) dan mendapatkan berbagai kemudahan seperti cashback dan diskon pada layanan GoPay, GoCar, GoRide, dan GoFood. Yaqin, salah satu petinggi Gojek, menambahkan bahwa GoClub merupakan bentuk apresiasi terhadap kesetiaan pelanggan. GoClub juga membuka peluang kolaborasi dengan berbagai brand untuk memperkuat posisinya sebagai program loyalitas terdepan. 

Gamification dalam GoClub itu seperti point dan lencana, level keanggotaan, serta reward dan keuntungan eksklusif. Pengguna mendapatkan point setiap kali mereka menggunakan layanan Gojek seperti GoRide, GoFood, atau GoPay. Point ini bisa dikumpulkan untuk mencapai level tertentu atau ditukar dengan reward menarik. Semakin tinggi level keanggotaan, semakin banyak keuntungan dan reward yang didapatkan pengguna. 

Micro-interactions dalam GoClub meliputi animasi point dan lencana, notifikasi real-time, progress bar, serta transisi halus dan interaktif. Setiap kali pengguna mendapatkan point atau mencapai level baru, aplikasi menampilkan animasi menarik sebagai umpan balik visual. Pengguna juga mendapatkan notifikasi real-time saat mendapatkan point atau reward, meningkatkan perasaan pencapaian dan kepuasan. Progress bar menunjukkan seberapa dekat pengguna dengan level keanggotaan berikutnya, memberikan motivasi visual untuk terus menggunakan layanan. Pengguna mendapatkan point dan lencana, serta menikmati animasi menarik dan notifikasi real-time saat mencapai level baru atau mendapatkan reward.

Dengan menggabungkan gamification dan micro-interactions, pengembang aplikasi dapat meningkatkan interaksi dan membangun keterikatan emosional dengan pengguna. Pengguna merasa dihargai dan termotivasi untuk terus menggunakan aplikasi, yang pada akhirnya meningkatkan retensi dan loyalitas pelanggan. Gamification dan micro-interactions adalah strategi efektif untuk menciptakan pengalaman pengguna yang menarik dan memotivasi, mempertahankan pelanggan, dan membangun basis pengguna yang loyal.

Penulis : Maulina Nur Laila

Editor : Yudhistira Azhar Haryono Putra, Melatie Raghyl Putri

Referensi :
https://www.gojek.com/news/gojek-luncurkan-goclub-program-loyalitas-pelanggan-untuk-hidup-lebih-mudah-bagai-anak-sultan

https://eprints.ums.ac.id/109261/1/NASKAH%20PUBLIKASI.pdf

https://www.researchgate.net/publication/344788116_GAMIFICATION_SEBAGAI_PROGRAM_LOYALITAS_DALAM_APLIKASI_M-COMMERCE_TRANSPORTASI_ONLINE

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *