Kegiatan Wawasan IHMSI, HIMASTA-ITS dan IKASTA-ITS atau yang biasa disingkat WASIMASKA merupakan suatu wadah bagi mahasiswa baru Departemen Statistika ITS untuk mengenal lebih dalam tentang departemen tempat mereka akan menuntut ilmu dan mengembangkan diri selama menjadi mahasiswa. Tak dapat dipungkiri bahwa masa peralihan dari siswa menjadi mahasiswa menuntut mereka untuk dapat beradaptasi dengan baik. Salah satu cara beradaptasi dengan lingkungan baru tersebut adalah dengan mengetahui sejarah dan struktur dari lingkungan tersebut.
WASIMASKA merupakan program kerja dari Departemen PSDM HIMASTA-ITS 2018/2019. Kegiatan yang digelar pada Sabtu (16/02/2019) di ruang T102 tersebut mengangkat tema “Spreads the Spirit of Action for the Contributive HIMASTA-ITS”. Tema tersebut selaras dengan tujuan dari WASIMASKA yaitu untuk memperkenalkan sejarah, struktur, serta arahan kerja dari setiap departemen, tim, dan divisi yang ada di HIMASTA-ITS serta di IHMSI dan IKASTA-ITS, menumbuhkan rasa cinta dan bangga mahasiswa baru sehingga nantinya diharapkan mahasiswa baru dapat termotivasi untuk ikut serta berkontribusi dalam kepengurusan selanjutnya di HIMASTA-ITS dan IHMSI serta untuk menanamkan rasa kekeluargaan terhadap alumni Departemen Statistika ITS dan IHMSI.
Kegiatan WASIMASKA berjalan dengan lancar, mahasiswa baru 2018 sangat antusias mengikuti serangkaian kegiatan tersebut. Hal itu dibuktikan dengan banyaknya peserta yang hadir, dari total 92 orang mahasiswa baru 2018 tercatat hanya 1 orang yang tidak dapat menghadiri kegiatan tersebut. Rangkaian acara WASIMASKA dimulai pukul 07.00 WIB. Kegiatan WASIMASKA dibuka oleh Dr. Kartika Fithriasari, M.Si selaku Sekretaris Departemen Statistika ITS.
Materi pertama tentang wawasan dan sejarah HIMASTA-ITS disampaikan oleh Rifqie Rabbanie selaku Ketua HIMASTA-ITS 2018/2019. Cara penyampaian yang menarik dan santai membuat mahasiswa baru 2018 tidak merasa bosan. Materi kedua tentang visi, misi, dan struktur Dewan Perwakilan Angkatan disampaikan oleh M. Fikri Masteriarsa perwakilan angkatan 2015, Bima Putra Goklas perwakilan angkatan 2016 dan M. Rafif Alvian perwakilan angkatan 2017. Materi selanjutnya tentang IHMSI disampaikan oleh Thalia Marda sebagai Kabid PO Pusat IHMSI dan Unggul Harfianto selaku Sekretaris Wilayah IV IHMSI, yang menarik adalah kedua pejabat IHMSI tersebut merupakan mahasiswa Departemen Statistika ITS. Sedangkan untuk materi IKASTA-ITS disampaikan oleh salah satu alumni Departemen Statistika ITS yaitu Bapak Ali Hamdan. Beliau salah satu dari sekian banyak alumni Departemen Statistika ITS yang sukses, saat ini Bapak Ali Hamdan bekerja sebagai Pimpinan Microfin cabang Surabaya. Bapak Ali Hamdan menyampaikan struktur keorganisasian dan sejarah dari IKASTA-ITS, selain itu beliau juga menyampaikan pentingnya berorganisasi guna menunjang kehidupan pasca kampus.
Sebagai penutup rangkaian acara WASIMASKA yaitu kegiatan tracking departemen, tim, dan divisi yang ada di dalam HIMASTA-ITS 2018/2019. Terdapat 10 departemen, 3 divisi dan 1 tim . Mahasiswa baru 2018 tampak antusias mengikuti tracking tersebut . Salah satu mahasiswa baru 2018, Bagas Wasi mengatakan kegiatan WASIMASKA sangat seru. “Acara nya seru dan keren, sangat bermanfaat dan menambah motivasi kami untuk ikut serta berkontribusi baik di HIMASTA-ITS, IHMSI, ataupun organisasi-organisasi lain diluar Departemen Statistika,” ujar Bagas, Sabtu (16/2/2019). Kegiatan tracking tersebut dikemas dengan menarik, masing-masing departemen, divisi, dan tim memberikan snack kepada setiap kelompok yang mengunjungi pos-pos tersebut. Peserta WASIMASKA menjadi semangat untuk mengikuti kegiatan yang berlangsung selama satu hari tersebut. (Fdp/Ifh)