
Energi surya yakni merupakan energi yang berasal dari sinar atau radiasi matahari yang bisa dimanfaatkan melalui berbagai teknologi di beberapa negara. Pemanfaatan dari energi surya sangat beragam, salah satu contoh pemanfaatan energi surya adalah untuk Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) dengan menggunakan panel atau sel surya. Selain itu, energi surya juga dapat digunakan untuk pemanas air.
Di Indonesia sendiri potensi sumber daya surya cukup tinggi, hal ini mendorong pemerintah untuk terus meningkatkan pemanfaatan energi surya sebagai salah satu sumber energi dari teknologi terbarukan. Upaya ini sejalan dengan tujuan nasional untuk mengurangi emisi gas rumah kaca yang berimbas pada perubahan iklim. Serta, dengan merujuk pada data Dewan Energi Nasional pada tahun 2020 yang mendapatkan kesimpulan bahwa hampir seluruh wilayah Indonesia mempunyai potensi untuk pengembangkan PLTS dengan daya rata-rata mencapai 4 kWh/m2.
Berdasarkan semua potensi tersebut Pemerintah sudah melakukan berbagai inovasi serta inisiatif untuk merealisasikan kegiatan peningkatan teknologi terbarukan dengan menggunakan pemanfaatan sumber energi surya, termasuk pembangunan PLTS di berbagai wilayah, baik dalam skala besar maupun kecil. Selain itu, pemerintah juga mendukung berbagai program penggunaan energi surya lainnya.
Meskipun memiliki potensi yang besar, pengembangan energi surya di Indonesia masih menghadapi berbagai tantangan, termasuk kebutuhan biaya yang tinggi terutama untuk instalasi panel surya dan keterbatasan infrastruktur penyimpanan energi. Untuk mengatasi tantangan ini, pemerintah masih terus meningkatkan dan mengoptimalkan pemanfaatan sumber energi surya ini, hal ini terbukti dengan data dari IEA yang menunjukkan penggunaan energi surya di Indonesia mencapai 12% pada tahun 2021, hal ini berarti ada peningkatan yang signifikan dari tahun-tahun sebelumnya. Dengan terus berkembangnya teknologi dan dukungan kebijakan yang tepat di Indonesia, energi surya diharapkan dapat menjadi salah satu pilar utama dalam sistem energi nasional yang berkelanjutan dan ramah lingkungan. Serta dapat mengoptimalkan dan memajukan teknologi terbarukan di Indonesia.