Artificial Intelligence Saingi Manusia

        Revolusi industri 4.0 memaksa manusia untuk beradaptasi dengan kemajuan-kemajuan teknologi yang semakin canggih. Artificial intelligence atau kerap disebut AI adalah salah satu contoh dari kemajuan teknologi. Teknologi AI diciptakan untuk membantu pekerjaan manusia. Contoh aplikasi yang menerapkan teknologi AI adalah google maps. Adanya google maps sangat membantu manusia dalam mengetahui rute dari sebuah destinasi. Teknologi AI akan membantu menciptakan peta yang lebih akurat dengan bantuan data yang ada di satelit sebagai sumber informasi. Sayangnya perkembangan teknologi tidak selalu berdampak positif.

       Teknologi AI diklaim sebagai teknologi pedang bermata dua. Teknologi ini bisa jadi menjadi sisi positif, bisa juga menjadi negatif. Sejak pertama kali diluncurkan namanya pada tahun 1956, teknologi AI sudah diprediksi bahwa bisa menyelesaikan pekerjaan manusia layaknya ketika manusia yang menegerjakan pekerjaan tersebut. Permasalahan datang ketika teknologi AI justru disalahgunakan penggunaannya oleh manusia. Kecanggihan teknologi ini membuat manusia terlena dan bergantung kepada AI. Semua pekerjaan yang diberikan bisa diselesaikan oleh AI. Mulanya memang berdampak positif, tetapi lama kelamaan peran manusia akan tergantikan oleh produk ciptaannya sendiri yaitu AI.

      Zaman sekarang teknologi AI tidak hanya digunakan sebagai agen penyelesai masalah, tapi juga dimanfaatkan untuk hiburan. Akan tetapi penerapannya sudah melenceng jauh dari kodratnya dimana aslinya AI hanya sebagai pembantu saja, sekarang kedudukannya nyaris seperti menggantikan manusia. Kasus yang marak terjadi adalah cover AI dimana hal ini terjadi pada penyanyi yang tidak melakukan cover tetapi di sosial media terdapat cover lagu tersebut. Contohnya yaitu boygroup kpop yang bernama seventeen, di sosial media terdapat cover lagu dari boygroup lain. Padahal kenyataannya seventeen tidak pernah melakukan cover lagu tersebut. Hal ini sudah jauh melanggar kodrat dari penggunaan AI itu sendiri. Teknologi yang diciptakan oleh manusia menyandingi penciptanya sendiri. Perlu digaris bawahi penyalahgunaan teknologi AI sangatlah fatal.

     Manusia yang menciptakan maka manusia juga yang bisa mengontrolnya. Jangan sampai produk yang diciptakan malah memusnahkan penciptanya. Penggunaan teknologi AI sangatlah membantu pekerjaan-pekerjaan manusia. Akan tetapi perlu digaris bawahi bahwa sebagai manusia kita perlu memahami bahwa tidak semua masalah bisa diselesaikan dengan AI. Perlu disadari bahwa derajat manusia lebih tinggi daripada teknologi ciptaannya. Penggunaan AI perlu didasari oleh prinsip-prinsip hukum maupun prinsip diri sendiri. Peran pemerintah juga sangat diperlukan guna mengontrol penggunaan teknologi AI sehingga penyalahgunaan AI dapat dihindari. Pemerintah bisa membuat perundang-undangan dalam mengatur penggunaan teknologi AI dalam kehidupan sehari-hari.

😃+

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *