Mewujudkan pengembangan yang berkelanjutan pada bidang manajerial untuk meningkatkan kualitas diri mahasiswa DTKI.
Membentuk calon anggota HMTKI FV-ITS yang berkualitas melalui sistem kaderisasi yang terstruktur demi keberlanjutan HMTKI FV-ITS.
Mengoptimalisasi pengembangan sumber daya mahasiswa yang terintegrasi serta mengakomodasi sistem pemantauan dan pemetaan sumber daya mahasiswa yang sesuai dengan PPSDM HMTKI FV-ITS.
Arahan
Menyeleggarakan program pelatihan yang unggul sebagai persiapan bagi anggota dan calon anggota HMTKI FV-ITS yang berfokus dalam meningkatkan keterampilan kepemimpinan, manajerial, dan komunikasi sesuai dengan dinamika kehidupan mahasiswa.
Memberikan informasi terstruktur mengenai PPSDM HMTKI FV-ITS kepada calon anggota himpunan untuk memperkuat pemahaman dasar mengenai HMTKI FV-ITS.
Menyelenggarakan forum aspirasi yang terstruktur bagi anggota HMTKI FV-ITS demi kelancaran sistem kaderisasi HMTKI FV-ITS.
Menyelenggarakan kegiatan guna peningkatan kualitas anggota HMTKI FV-ITS dalam mejalankan sistem kaderisasi HMTKI FV-ITS.
Melakukan kontroling secara berkala dan terstruktur mengenai pengembangan dan pengabdian setiap anggota HMTKI di lingkup internal KM ITS.
Melakukan analisa serta pemetaan yang berkala dan terstruktur bagi mahasiswa baru Teknik Kimia Industri.
OKKBK merupakan suatu kegiatan orientasi mahasiswa baru dengan berbasis keprofesian yang diadakan serentak oleh seluruh HMD yang ada di ITS berdasarkan kebutuhan dari mahasiswa baru HMTKI FV-ITS.
Pelatihan yang terdiri dari pembekalan materi dan simulasi mengenai wawasan dalam berorganisasi baik dalam manajemen kegiatan maupun manajemen organisasi, yang berbasis LKMM TM serta persiapan untuk fokusan tiap departemen yang ada di HMTKI FV-ITS.
Merupakan pelatihan berjenjang LKMM yang berupa pemberian materi, diskusi, dan simulasi bagi mahasiswa DTKI angkatan 2023 yang belum mengikuti LKMM TD.
Forum berupa pencerdasan PPSDM dan forum diskusi yang bertujuan untuk memfasilitasi Anggota Himpunan untuk mencerdaskan terkait PPSDM HMTKI yang berlaku.
Forum diskusi dengan mahasiswa baru 2024 yang bertujuan untuk melakukan pengenalan awal terhadap mahasiswa baru 2024 dan mengontrol mahasiswa baru 2024 selama kegiatan di semester pertama.
Kontribusi kader HMTKI FV-ITS di dalam dan di luar ITS perlu adanya suatu apresiasi kader. Apresiasi kader bertujuan untuk memberikan apresiasi kepada kader-kader HMTKI yang berkontribusi di dalam dan di luar ITS dan sebagai self-branding HMTKI.