Tidak Hanya General Medical Check Up, Pemahaman Mental Health Awareness Juga Penting di Masa Pandemi COVID-19

Pandemi masih belum juga berakhir bahkan diprediksi jika Indonesia sedang masuk dalam gelombang kedua atau second wave. Peningkatan kasus yang signifikan hingga mencatatkan total kasus sebanyak 2 juta jiwa, diperlukan tindakan yang pasti dari Pemerintah. Selain itu, kamu juga perlu melindungi diri sendiri dengan mengetahui beberapa cara untuk menjaga kesehatan saat pandemi. 

Belum terbentuknya herd immunity menyebabkan semua orang harus terus berhati-hati terjangkit virus COVID-19. Pasalnya, distribusi vaksin yang masih terbatas harus dibayar dengan meningkatnya lagi jumlah kasus COVID-19. Selama tinggal di rumah, baik itu sambil bekerja ataupun melakukan kegiatan lainnya, bukan berarti abai terhadap kesehatan. Menjaga kondisi tubuh dan menerapkan langkah pencegahan agar sistem imun terus terjaga tetap harus dilakukan. Berikut adalah beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk menghindari diri dari serangan virus dan bakteri selama berada di rumah yaitu dengan istirahat dan minum air putih yang cukup, makan sehat dan mengonsumsi vitamin, serta menjaga higienitas.

Selain menjaga fisik dengan minum vitamin, kesehatan mental juga perlu diperhatikan. Ada beberapa langkah yang bisa Anda lakukan untuk menjaga kesehatan mental agar tetap dalam kondisi baik diantaranya kurangi asupan berita, habiskan waktu bersama keluarga, bercerita, batasi konsumsi alcohol, konsumsi buah dan sayur, luangkan waktu untuk berolahraga, lakukan hobi, dan self-talk.

HFA (Healthy from AKESMA) merupakan kegiatan memberikan wawasan kesehatan melalui poster kesehatan (pentingnya General Medical Check Up (GMC) terutama saat pandemi dan wawasan mengenai mental health awareness) dan seminar tentang pentingnya General Medical Check Up (GMC) terutama saat pandemi dan wawasan mengenai mental health awareness. Tujuan dari HFA (Healthy from AKESMA) adalah terciptanya kesadaran mahasiswa Departemen Teknik Kimia Industri akan pentingnya pola hidup sehat dan mahasiswa dapat menjaga kesehatannya baik fisik maupun mental di kala pandemi. Sasarannya adalah mahasiswa Departemen Teknik Kimia Industri FV-ITS angkatan 2017, 2018, 2019, dan 2020. 

HFA (Healthy from AKESMA) pada kesempatan kali ini mendatangkan pemateri yang keren yaitu dr. Firyal Nadiah Rahmah, M. Biomed dan Muhammad Syibbli Z., M.Psi.Psikolog. dr. Firyal Nadiah Rahmah, M. Biomed menyampaikan materi “Pentingnya General Medical Check Up di kala pandemi” dan Muhammad Syibbli Z., M.Psi.Psikolog menyampaikan materi “Mental Health Awareness”.

Diharapkan dengan diselenggarakannya HFA (Healthy from AKESMA) ini, mahasiswa dapat memahami pentingnya melakukan General Medical Check Up di kala pandemi dan memahami mengenai Mental Health Awareness.

Irfan’18

😃+

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *